Saturday, August 22, 2015

Festival Detik Jawara 2015 Bersama RTIK dan GrombyangOS

Kali ini hari minggu tanggal 23 Agustus 2015 diadakan Festival detik jawara atau kepanjangan dari festival desa TIK jawa pantura di hotel regina pemalang. Acara ini dihadiri oleh pakar dan orang-orang besar dikementrian seperti pak onno w purbo sebagai pembicara pembangunan jaringan mesh di desa, babeh helmi membawakan materi jurnalistik desa , kepala desa jebet utara yang membawakan  capacity building village dan datang pula perwakilan bapermas profinsi dan dari 4 kabupaten selain itu datang pula bu septi dirjen aptika kominfo Republik Indonesia.

Untuk materi yang dibawakan pak setia pambudi kepala desa jebet utara menampilkan komunikasi desa dengan teleconference dari hotel regina ke desa jebet utara dengan web sendiri. Selanjutnya dari team grombyangOS memaparkan sedikit materi tentang pengenalan grombyang dimana sistem operasi ini didedikasikan untuk pelajar dan kalangan awam yang takut menggunakan linux sehingga linux dianggap sebagai sistem operasi yang mudah digunakan oleh siapa saja.

Peserta terlihat antusias dengan pemaparan yang disampaikan pemateri, peserta yang hadir sekitar 500an orang dari berbagai elemen. Ada dari PNS, Mahasiswa, Kepala desa, Pelajar dll.

0 komentar:

Post a Comment